“Wanjay” Ekspresi Kaget Anita Kaif

Sumber foto: Youtube ascadamusik

Setelah sukses lewat lagu “Lagi Sayang Sayangnya,” Anita Kaif penyanyi dangdut asal Blora yang juga pernah bersaing dalam kontes DA 2, kembali meluncurkan lagu terbarunya dengan judul “Wanjay,” yang dirilis pada 23 November 2023.

Lewat lagu “Wanjay” yang ditulis oleh Prihady, Anita Kaif menggambarkan kisah tentang wanita yang didekati oleh lelaki hidung belang yang ternyata sudah memiliki pasangan. Seperti yang tergambar dari penggalan liriknya, “abang jangan suka bohongin aku, aku gak ingin abang tipu-tipu, ngakunya punya bini satu, wanjay ternyata lebih dari itu.”

Lagu ini hadir dengan irama yang cukup enerjik karena mengusung genre dangdut remix

Para penggemar Anita Kaif dapat menikmati video musik “Wanjay” yang berdurasi 4 menit 31 detik melalui saluran resmi Youtube ascadamusik.

Peran Aldi Taher sebagai model dalam video klip turut menambah keseruan bagi para penonton video musik lagu ini.

Video musik lagu ini langsung menarik perhatian ribuan penonton dalam waktu singkat, menunjukkan respon yang luar biasa dari penggemar Anita Kaif terhadap karyanya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here