Atharaya, seorang penyanyi dangdut koplo pendatang baru, mencoba peruntungannya di dunia koplo tanah air dengan merilis single perdana berjudul “Urusen Hatimu.”
Lagu ini mengisahkan kisah seorang lelaki yang memiliki wanita yang sangat ia cintai. Namun, segala perjuangan yang telah dilakukannya untuk wanita tersebut ternyata sirna setelah mengetahui bahwa wanita yang ia dambakan masih memiliki hubungan dengan masa lalunya.
Lagu “Urusen Hatimu” diciptakan sendiri oleh Atharaya Joditama, dan aransemen musiknya diatur oleh Arif Kurniawan. Produksi video dilakukan oleh Grey Picture.
Single ini telah dapat dinikmati melalui kanal YouTube resmi Atharaya Joditama. Dengan tema yang mengena dan penyampaian yang penuh emosi, Atharaya mencoba menyajikan kisah yang bisa membuat pendengar terhubung secara emosional.